Ketentuan pengisian form Verifikasi Berkas SNMPN:

  • Verifikasi berkas hanya dapat dilakukan oleh peserta yang dinyatakan lolos Desk Evaluasi
  • Wajib memiliki akun google
  • 1 (satu) akun hanya dapat mengisi form 1 (satu) kali

Sebelum melakukan pengisian form verifikasi, siapkan file dengan ketentuan sebagai berikut:

  1. Ukuran file antara 100 KB – 1 MB
  2. Tipe file pdf, jpg, jpeg dan png

File yang harus disiapkan adalah:

  1. Kartu Peserta Pendaftaran SNMPN Tahun 2021
  2. Kartu Peserta Pendaftaran KIP-K (Bagi yang mendaftar KIP-K)
  3. Kartu Identitas Diri Siswa (KTP/SIM/Kartu Pelajar)
  4. Foto Rumah (Tampak depan dan dalam) serta Foto Keluarga
  5. Foto Kendaraan dan scan STNK semua kendaraan yang dimiliki
  6. Surat Keterangan Tidak Mampu (Jika ada)
  7. Kartu Keluarga
  8. Kartu Jaminan Sosial KPS, KIP, KKS, PKH dll (jika ada)
  9. Keterangan Penghasilan
    • PNS/BUMN/Swasta menggunakan Slip Gaji dari instansi
    • Petani/Nelayan/Wiraswasta menggunakan Surat Keterangan Penghasilan dari Kelurahan